Sahabatku yang berbahagia, tahukah sahabat betapa berharganya nikmat sehat dalam diri kita? Betapa berharganya setiap detik waktu dalam kehidupan kita. Dengan Waktu dan kesehatan, kita mampu berkarya, mampu menebar kebaikan untuk sesama dan melanjutkan hidup yang lebih baik. Pernahkah kita berfikir seperti itu?
Atau justru sebaliknya? yang ada dalam memory otak kita hanyalah sebuah keluh kesah seolah tak ikhlas akan takdir yang diberikan Allah untuk kita. Yang ada dalam benak kita hanyalah rasa yang tak pernah puas akan kenikmatan melimpah yang telah Allah berikan untuk kita? Mari sejenak kita tinggalkan kesibukan-kesibukan dunia kerja kita, menuju tempat yang akan membawa kita menjadi manusia yang lebih indah, manusia yang lebih bersyukur dan menjadi manusia yang senantiasa mengupgrate diri menjadi lebih baik dengan memanfaatkan setiap waktu kita untuk berkarya, untuk berdakwah, dan untuk menebar manfaat kepada sesama.
Mari Wisata ke Ruang ICU
Lihat pasien yang sedang berjuang mempertahankan nyawanya, mereka terlihat sangat lemah sehingga dibantu berbagai macam alat (baik alat monitor dan selang) untuk mempertahankan hidup...
Mari Kita Lanjutkan Wisata ke Ruang Kemoterapi
Disana kita lihat orang tengah berjuang melawan penyakit kanker, lihat wajah mereka pucat tidak ada keceriaan dan terlihat kurus kulit mereka menghitam, akibat radiasi...
Kita Lanjutkan ke Ruang Hemodialisa
Disana berjejer terbaring manusia dengan tangan terikat selang. Mesin Hermodialisa sedang menggantikan *Peran Ginjal* yg sudah tidak berfungsi...
Kita lanjut ke Ruang Rawat Inap
Disana kita menemukan berbagai macam penyakit dari sesak nafas sampai susah BAB, diabetes, stroke, jantung dll...
Wisata kita terakhir ke Bagian Administrasi
Kita akan melihat keluarga pasien membayar jutaan rupiah bahkan puluhan juta rupiah oleh yg tidak.punya kartu Jaminan Kesehatan dan asuransi sebagai biaya pengobatan karena pasien sudah sembuh, bahkan yang sudah meninggal pun tetap harus bayar biaya administrasinya...
Bagaimana dengan diri kita yang Hidup Nyaman di Rumah ?
Hidup kita relatif tidak dibantu alat apapun???
Bernafas di alam bebas tanpa dibantu oksigen, nikmat kan ?
kita leluasa makan dan minum, dengan sedap kan ???
Apakah kita sudah Bersyukur Hari ini dengan Melaksanakan Perintah Allah Subhanahu Wa ta'ala ???
Surah Ar-Rahman 31x di ulang: Fa-biayyi alaa'i Rabbi kuma tukadzdzi ban (Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?)
Sahabatku, sejenak mari kita rehatkan jiwa kita untuk berwisata ke sebuah tempat yang dapat menyehatkan rohani kita agar senantiasa bersyukur kepada-Nya. Terkadang kita melupakan akan agungnya nikmat yang telah Allah berikan untuk kita lantaran kita terlalu sibuk oleh urusan dunia kita. Dunia itu memang penting & harus dicari, namun keseimbangan dunia dan akhirat itu adalah yang lebih utama. semoga dengan sedikit coteran wisata ini, bisa menginspirasi kita menjadi hamba-Nya yang lebih bersyukur. Semoga Bermanfaat.
Jangan lupa bersyukur hari ini sahabat....
Sumber : Terinspirasi dari coretan Pena yang dishare dalam Sebuah Grub WA
T_T
ReplyDelete